Review Accuwebhosting.com VPS Forex, Ketahui ini sebelum order!

Review Accuwebhosting.com VPS Forex, Ketahui ini sebelum order!

Accuwebhosting.com vps forex reviewDalam dunia server, baik server vps maupun dedicated server, nama Accuwebhosting.com sudah tidak diragukan lagi legitimasinya. Salah satu provider dari USA ini mulai beroperasi sebagai provider server hosting pada tahun 2003, disaat kebutuhan server hosting belum begitu banyak dibutuhkan.

Saat ini hampir setiap kebutuhan bisnis memerlukan server untuk menjalankan operasional secara online, Accuwebhosting.com telah membaca kebutuhan akan server hosting untuk website sejak awal. Provider lawas ini menyediakan beberapa tipe server mulai dari share hosting untuk skala micro, kemudian ada wordpress hosting, cloud hosting maupun vps hosting untuk skala kecil dan menengah, serta dedicated server untuk bisnis skala besar.

Sejalan dengan perkembangan jaman, dimana bisnis online saat ini sangat banyak variasinya, bahkan ada bisnis trading dengan menjalankan auto trading atau robot trading yang sering dikenal dengan nama expert advisore (EA). Accuwebhosting.com juga menjawab kebutuhan Anda yang menjalan autotrading ini dengan menghadirkan layanan hosting forex berupa vps forex. Yaitu vps dengan sistem operasi windows yang bisa Anda sewa untuk menjalankan robot trading forex Anda selama 24 jam nonstop.

Accuwebhosting.com vps forex ini menjadi salah satu layanan yang cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan vps trading Anda. Baik dari segi pilihan lokasi server yang perlu Anda sesuaikan dengan server broker Anda agar memberikan latency yang terbaik, maupun dari segi spesifikasi server yang bisa Anda sesuaikan dengan operasional dan budget Anda.

Saat ini, pada saat tulisan ini dibuat, alokasi dana yang Anda perlukan untuk sewa vps forex di Accuwebhosting.com adalah mulai dari 22.99USD untuk paket vps forex terendah dengan kapasitas RAM 1GB dan CPU 1core saja. Harga yang diberikan ini tergolong cukup mahal dibandingkan dengan beberapa provider kenamaan yang lainnya seperti VPSTrading.net atau Forexvps.net. Salah satu fitur unggulan yang bisa Anda dapat meskipun dengan tambahan biaya yaitu weekly snapshot atau backup yang mungkin beberapa trader kelas pro memerlukannya.

Selain vps forex trading, Accuwebhosting.com juga memberikan server kelas tinggi untuk trading forex yaitu dedicated server forex, sebuah server fisik khusus yang bisa Anda sewa dengan spesifikasi yang lebih besar, yang diperlukan apabila Anda hendak menjalankan platform trading metatrader dalam jumlah yang besar, yang mana tidak sanggup lagi dijalankan pada server dengan kategori virtual (vps).

Berikut ini spesifikasi detail Accuwebhosting.com ;

Official website; Accuwebhosting.com
Tipe RAM: DDR4
Tipe Storage: SSD Standard
Clock perCPU: 2 Ghz
Fitur Utama: Dedicated IP, Custom CPU, Fleksibel Custom Configuration, Daily Backup

Pilihan Server: USA (Virginia, Ohio, Oregon), Asia (Seoul Korea, Singapore, Tokyo Japan, Mumbai India), JHB Sout Africa, Sydney Australia, Montreal Canada, Frankfurt Germany, Ireland, London UK, dan Paris France

Pembayaran: Paypal, Kartu Kredit

Link to order: CLICK HERE!

Apabila kebutuhan server forex trading Anda hanya dengan budget yang kurang dari harga yang di tawarkan oleh Accuwebhosting.com, Anda bisa mempertimbangkan layanan vps forex sejenis yaitu VPSTrading.net, Forexvps.net atau Vpsforextrader.com.

Perbandingan Spesifikasi & Kualitas Private Server atau Dedicated Server dari VPSTrading.net & Forexvps.net

Pada pembahasan kali ini, kami akan concern dalam melakukan pemilihan server private atau dedicated server yang bisa digunakan untuk forex trading.

dedicated server atau private server khusus forex tradingTentunya, untuk sewa private server atau dedicated server yang akan Anda gunakan untuk menjalankan trading forex robot, Anda memerlukan pilihan operating system yaitu Windows, jadi pastikan Anda memilih sistem operasi Windows pada saat melakukan order sewa dedicated server untuk trading forex. Karena umumnya layanan dedicated server karena yang Anda sewa adalah layanan fisik yang dipasang/install di datacenter sesuai dengan pesanan Anda, maka tidak mudah untuk mengajukan cancel apabila Anda sudah terlanjur order. Berbeda dengan vps yang umumnya bisa dicancel kapan saja diperlukan.

Kali ini, kami akan menggunakan perbandingan spesifikasi dedicated server yang ditawarkan oleh VPSTrading.net dan Forexvps.net, kedua provider ini menawarkan layanan private server khusus untuk trading dengan kualitas dan harga yang lebih baik dibandingkan provider server pada umumnya.

Kategori server yang digunakan adalah private server yang bisa digunakan untuk menjalankan kurang lebih 25-50 instance trading platform baik metatrader4 atau metatrader5. Tentunya Anda juga bisa menjalankan platform trading lainnya selain metatrader.

Untuk menjalankan 25-50 trading platform di dalam 1 server, Anda memerlukan dedicated server dengan spesifikasi 6 Core CPU dengan clockspeed kurang lebih @3.6GHz dan memory 32-64GB.

Forexvps.net

Official website: Forexvps.net
CPU : Intel Xeon E-2276G
Clockspeed CPU : 3.8GHz
RAM : 32GB, sayang tidak disebutkan DDR4 atau dibawahnya.
SSD Type Standard: 120GB
Bandwidth Internet : tidak disebutkan.
Delivery Layanan : Maksimal 3 hari.
Pilihan Lokasi: USA, London, Zurich, Menchester, Amsterdam, Tokyo, Singapore, Frankfurt, Los Angeles, Hong Kong, Sydney.
Harga Setup : Gratis
Harga Bulanan : $257.33 USD
Harga Pembayaran Saat Order Bulan Pertama (Biaya Bulanan + Biaya Setup) : $257.33 USD
Harga Tahunan : $2572.10 USD

VPSTrading.net

Official website: VPSTrading.net
CPU : Intel Xeon E5-1650v4
Clockspeed CPU : 3.6GHz
RAM : 32GB DDR4 ECC 2133MHz
SSD Type NVme: 2 x 450 GB SSD NVMe Soft RAID
Bandwidth Internet : 500Mbps
Delivery Layanan : Maksimal 5 hari.
Pilihan Lokasi: USA, Canada, London, German, France, Singapore, Polandia.
Harga Setup : $124.99 USD
Harga Bulanan : $198.98 USD
Harga Pembayaran Saat Order Bulan Pertama (Biaya Bulanan + Biaya Setup) : $$323.97 USD
Harga Tahunan : $2387.76 USD

Dari perbandingan spesifikasi private server yang memiliki CPU yang sebanding diatas, dengan dilengkapi dengan spesifikasi pendukung lainnya, bisa Anda lihat bahwa kedua provider di atas memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Forexvps.net memberikan informasi spesifikasi yang sedikit kurang lengkap dibandingkan dengan VPSTrading.net yang sangat detail memberikan informasi spesifikasi server yang akan dideliver. Namun dari sisi lokasi server, tampaknya Forexvps.net lebih lengkap.

Yang pasti dari sisi harga, Forexvps.net tidak memberikan biaya instalasi (setup fee) sedangkan VPSTrading.net memberikan biaya instalasi kurang lebih 125USD, cukup mahal memang. Namun apabila diakumulasi biaya bulanan VPSTrading.net jauh lebih murah $198.98 USD sedangkan Forexvps.net $257.33 USD. Bahkan untuk biaya tahunan, menjadi sangat direkomendasikan untuk memilih VPSTrading.net.

Bagaimana dengan dukungan layanan bantuan untuk kedua provider tersebut?

VPSTrading.net lebih unggul dari sisi dukungan layanan, karena memberikan support bantuan administrasi dan teknis 24jam melalui Whatsapp, sedangkan Forexvps.net memberikan live chat. Kemudian untuk pembayaran, Forexvps.net mendukung kartu kredit/debit atau paypal, sedangkan VPSTrading.net selain paypal dan kartu kredit, juga memberikan dukungan pembayaran via lokal bank transfer (Mandiri, BCA, BNI) dan Virtual Account.

Demikian review perbandingan dedicated server khusus untuk forex trading yang diberikan oleh 2 provider server forex trading kenamaan saat ini. Anda bisa melakukan pilihan sesuai dengan kebutuhan dan budget yang Anda miliki.

Review Private Server atau Dedicated Server dari VPSTrading.net untuk Menjalankan banyak Platform Trading

Seperti yang sudah Anda ketahui, bahwa dalam menjalankan robot forex trading melalui platform metatrader, Anda akan memerlukan server Windows yang akan Anda jalankan 24jam nonstop. Biasanya server Windows yang diperlukan cukup kategori VPS (Virtual Private Server) saja yang secara biaya lebih ekonomis. Namun masalah muncul apabila Anda menggunakan VPS untuk menjalankan banyak sekali platform trading, lebih dari 20 metatrader4 misalnya, tentunya menggunakan server kategori VPS sudah tidak sesuai lagi. Anda akan memerlukan server Private/Dedicated server yang lebih tinggi spesifikasinya.

Kapan Anda Memerlukan Private Server/Dedicated Server?

Dalam penjelasan kami mengenai berapa jumlah MT4 yang bisa dijalankan secara bersamaan di VPS forex trading, disebutkan acuan apabila Anda menjalankan lebih dari 14 metatrader, maka Anda sebaiknya beralih dari VPS ke Private Server.

Sewa private server atau dedicated server artinya Anda sewa server secara fisik dan seluruh resource server (baik cpu/ram/storage/koneksi internet vps dll) secara private hanya digunakan oleh Anda sendiri, dan tidak terbagi dengan orang/pelanggan lain seperti pada kategori VPS. Perlu Anda ketahui bahwa kelemahan VPS adalah resource yang dishare ke banyak user, sehingga apabila provider vps forex trading mengalami over subscriber maka penurunan performa server akan berdampak keseluruh pengguna VPS. Hal tersebutlah yang tidak akan terjadi apabila Anda menyewa mesin secara fisik tidak virtual lagi, namun benar-benar sewa server secara fisik itu sebabnya disebut private server atau dedicated server.

Biasanya private server hadir dengan spesifikasi mulai 4 core atau 6 core, namun dengan biaya yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan VPS namun dengan kelebihan yang tidak dimiliki oleh VPS.

Kami merekomendasikan Anda sudah mulai beralih ke private server atau dedicated server khusus untuk trading forex apabila Anda sudah menjalankan MT4 lebih dari 15 MT4 secara bersamaan dalam 1 server.

Dimana Anda bisa sewa Private Server berkualitas khusus untuk trading forex?

VPSTrading.net salah satu provider server yang secara spesifik menghadirkan layanan untuk menjalankan platform trading forex. Seluruh platform trading baik metatrader, copy trading software, bot trading dll bisa dijalankan di server yang sudah didesain khusus untuk trading dengan lokasi khusus yang bisa Anda pilih menyesuaikan dengan lokasi broker forex yang Anda gunakan.

VPSTrading.net menyediakan beberapa pilihan server VPS forex dengan beragam lokasi, mulai dari Amerika (Canada, New York, Silicon Valey, Chicago, Dallas, Atlanta, Los Angeles, Miami, Seattle), Eropa (London UK, Amsterdam NL, Frankfurt German, Paris France), Asia (Tokyo JP, Seoul Korea, Singapore) dan Australia (Sydney). VPSTrading.net merupakan provider vps untuk forex trading terlengkap yang saat ini ada di Indonesia.

Selain VPS server, VPSTrading.net juga menyediakan pilihan private server atau dedicated server bagi Anda yang menjalankan instance MT4 atau trading platform lebih dari 15. Private server yang dihadirkan mulai dari 4 core CPU dengan harga yang sangat terjangkau dan termasuk dedicated server khusus forex trading yang termurah.

Anda bisa cek paket private server yang disediakan VPSTrading.net melalui halaman klik disini!

Private server atau dedicated server yang dideliver oleh VPSTrading.net memiliki bandwidth internet yang super cepat dan jenis mesin dengan kategori high end cpu, Anda bisa cek jenis CPU di website cpubenchmark.net untuk mengetahui daftar high end CPU terupdate untuk membantu Anda memilih jenis CPU pada private server yang akan Anda pilih.

Berikut adalah sample test bandwidth yang dilakukan pada private server yang berasal dari VPSTrading.net

review dedicated server vpstrading.net
Gbr 1. Tampilan Windows Private Server dari VPSTrading.net

 

Hasil Tes Bandwidth Private Server dari VPSTrading.net
Gbr 2, Hasil Tes Bandwidth Private Server dari VPSTrading.net

 

Spesifikasi salah satu paket private server dari VPSTrading.net
Gbr 3. Paket Infra-4 VPSTrading.net

Kesimpulan hasil test penggunaan private server atau dedicated server dari VPSTrading.net

Private server VPSTrading.net unggul dari segi bandwidth internet dimana hasil test, mesin server yang disewa mendapatkan bandwidth internet mendekati 2Gbps yang artinya sangat besar. Kemudian, dibandingkan dengan harga private server dengan kelas yang sama yang ditawarkan oleh provider Accuwebhosting.com dan Vpsforextrader.com harga yang ditawarkan VPSTrading.net lebih murah. Aktifasi private server dari VPSTrading.net juga relatif cepat, dari estimasi aktifasi kurang lebih 5 hari kerja, di hari ketiga private server sudah terdeliver dan bisa dipergunakan.

Selanjutnya bagi Anda yang sedang mencari private server atau dedicated server, pilihan ada ditangan Anda. 😊😊

Berapa jumlah MT4 atau Metatrader yang bisa dijalankan secara bersamaan pada server vps trading forex?

vps forex trading murah untuk mt4
Gbr1. Metatrader 4

Jangan heran apabila Anda menyewa VPS dengan spesifikasi kecil namun Anda gunakan untuk menjalankan banyak platform trading metatrader kemudian server menjadi sangat lemot, bahkan hang. Kondisi inilah yang sering dialami para pengguna vps trading forex karena mereka terlalu memaksa vps untuk bekerja overload melebihi beban maksimal spesifikasinya.

Pertanyaan yang sering muncul biasanya adalah Anda menggunakan paket vps forex trading dengan RAM 2GB dan CPU 1 Core 3Ghz, berapa jumlah MT4 atau Metatrader yang bisa dijalankan secara bersamaan pada server tersebut?

Apabila Anda masih memiliki pertanyaan tersebut, kami bisa menyimpulkan bahwa Anda masih cukup awam dalam menggunakan server windows. Karena sebenarnya server vps windows atau vps forex trading itu prinsipnya sama persis dengan laptop atau PC Anda dirumah, kekuatan kerjanya tergantung spesifikasi processor dan memorynya. Semakin besar processor (CPU) dan memory (RAM), maka semakin banyak MT4 yang bisa Anda jalankan. Maka berapa banyak MT4 yang bisa berjalan adalah sampai dengan pemakaian CPU dan RAM mendekati 100% dari yang Anda sewa.

Karena tipe penggunaan robot trading dan cara menjalankan robot trading yang berbeda-beda setiap pengguna, membuat alokasi penggunaan CPU dan RAM yang berbeda-beda pula, sehingga tidak ada hitungan pasti disini berapa jumlah MT4 yang bisa berjalan bersama-sama dalam 1 vps, kembali lagi…maksimal adalah sampai dengan pemakaian CPU dan RAM mendekati 100% dari yang Anda sewa.

Jika Anda menyewa vps trading dengan RAM 2GB dan 1 Core CPU, maka spek RAM dan CPU tersebut adalah batasan maksimalnya. Sampai disini, sebenarnya Anda tidak perlu menanyakan berapa jumlah MT4 yang bisa berjalan bersama-sama di VPS Anda, karena untuk menjawabnya, Anda sendiri yang harus mengetahui dahulu seberapa besar pemakaian Anda, banyaknya pair mata uang dan banyaknya trading juga akan mempengaruhi pemakaian CPU dan RAM. Jauh lebih penting diawal Anda sewa vps forex trading adalah Anda ketahui secara pasti spesifikasi VPS Anda, terutama berapa memory dan berapa core CPU-nya. 

Tips Awal Dalam Memilih VPS Forex Trading

Apabila Anda masih belum mengetahui kebutuhan  penggunaan VPS untuk trading Anda termasuk tinggi atau sedang atau rendah, Anda bisa mengawali dengan sewa paket VPS forex yang kecil terlebih dahulu, kemudian Anda jalankan metatrader Anda satu per satu, jangan langsung Anda jalankan banyak, karena hal tersebut akan diluar kendali jika tiba-tiba lonjakan pemakaian VPS Anda sampai overload, maka vps tiba-tiba akan hang atau potensi error yang lainnya. Jadi, jalankan satu metatrader terlebih dahulu dengan planning dan rencana strategi robot trading yang Anda inginkan, lalu amati pemakaian VPS Anda melalui Task Manager.

Di Task Manager, Anda akan melihat real time pemakaian CPU dan RAM vps yang Anda sewa. Rekomendasi pemakaian 1 server VPS adalah tidak boleh lebih dari 70% penggunaan baik CPU ataupun RAM-nya. Anda perlu menyisakan kurang lebih 30% agar performa VPS trading Anda tetap terjaga dan lancar digunakan. Sama seperti halnya PC atau Laptop Anda, apa yang akan terjadi jika PC atau Laptop Anda pemakaiannya over?

Lalu, apakah bisa Anda memperkirakan kebutuhan vps berdasarkan MT4 yang akan dijalankan? Jawabannya, bisa-bisa saja Anda memperkirakan, biasanya bagi Anda yang sudah memiliki pengalaman, akan mudah mengetahui kebutuhan VPS yang diperlukan. Bagi Anda yang masih pemula berikut kurang lebih acuan dalam memilih spesifikasi VPS:

1. Jumlah 1-2 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 2 GB dan CPU 1 Core 3GHz.

2. Jumlah 1-4 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 3 GB dan CPU 1 Core 3GHz.

3. Jumlah 1-6 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 4 GB dan CPU 2 Core @3GHz.

4. Jumlah 1-8 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 8 GB dan CPU 2 Core @3GHz.

5. Jumlah 1-10 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 8 GB dan CPU 3 Core @3GHz.

6. Jumlah 1-15 MT4 yang akan dijalankan, bisa menggunakan VPS dengan RAM 8 GB dan CPU 4 Core @3GHz.

7. Jumlah lebih dari 15 MT4 disarankan menggunakan Private Server atau Dedicated server.

Tentunya, acuan di atas tidak mutlak karena kembali lagi bahwa batas maksimal pemakaian VPS adalah sampai dengan pemakaian CPU dan RAM mendekati 100% dari yang Anda sewa. Bisa saja paket RAM 4GB dan CPU 2 Core @3GHz karena MT4 yang dijalankan menggunakan robot trading yang sangat aktif, banyak trade, pair yang banyak sehingga berdampak boros CPU, bisa saja acuan yang bisa sampai 6 MT4, baru menjalankan 3-4 saja pemakaian sudah lebih dari 70%. Dalam kondisi pemakaian yang sudah lebih dari 70% maka Anda perlu mengurangi beban karena pemakaian yang direkomendasikan supaya performa VPS trading forex Anda tetap terjadi adalah dengan menjaga tidak lebih dari 70%.

Demikian, penjelasan kami mengenai berapa jumlah MT4 yang bisa berjalan bersamaan di 1 VPS, berikutnya silakan ikuti panduan kami Bagaimana Cara Melakukan Pengecekan Pemakaian CPU dan RAM di VPS Anda.

2 Hal Penting Yang Sering Dilanggar Oleh Pengguna VPS Forex

Pada prinsipnya, menggunakan vps untuk forex trading itu sama seperti Anda menggunakan PC Windows atau Laptop Windows yang sehari-hari Anda pergunakan. Anda seperti dihadapkan pada PC atau Laptop yang berbeda ketika Anda berhadapakan dengan vps forex Anda. Hanya, baik PC atau Laptop atau vps forex Anda memiliki spesifikasi yang berbeda dalam hal ram atau memory maupun processor-nya. Perbedaan memory maupun processor tentunya akan berdampak berbeda terhadap kemampuan masing-masing, dalam pengetahuan awan, Anda tentunya mengetahui bahwa semakin besar memory dan processor maka kinerja mesin akan semakin baik dan lancar.

Singkatnya tugas memory adalah sebagai penyimpan data sementara, instruksi dan informasi lainnya yang akan diproses oleh processor, sehingga semakin besar kapasitas ram dan processor, kinerja sebuah mesin akan semakin baik.

Dalam kaitannya dengan forex trading, vps forex sering dipergunakan untuk menjalankan platform metatrader yang dilengkapi dengan robot trading (ea). VPS akan menjalankan metatrader dan robot forex Anda selama 24 jam tanpa henti dan menjalankan algoritma trading yang telah Anda program pada robot forex yang dipergunakan.

Hal tersebut adalah tugas utama yang dilakukan oleh vps forex, sehingga kapasitas atau spesifikasi ram dan procesor dari vps forex Anda akan tergantung seberapa besar kegiatan yang Anda lakukan.

Sewa VPS Forex Dibatasi Oleh Paket VPS

Apabila Anda sewa vps forex untuk trading, tentunya Anda kan disuguhkan paket vps forex yang memiliki kapasitas yang berbeda-beda baik ram maupun procesor-nya. Semakin tinggi kapasitasnya, tentunya penawaran dari provider forex akan semakin besar, sehingga pilihan vps ini biasanya akan tergantung budget Anda. Sehingga Anda tidak bisa bebas menjalankan semua program atau banyak sekali program tanpa dibatasi. Diperlukan kebijakan dalam menggunakan vps forex trading sesuai dengan kemampuan vps trading yang Anda sewa.

Berdasarkan informasi yang dirangkum dari beberapa sumber dan pengalaman kami menggunakan vps forex trading, berikut adalah hal-hal penting yang biasanya dilanggar oleh para pengguna vps forex trading dari pemula hingga level sedang.

1. Menjalankan program lain di vps selain platform trading metatrader dan pendukungnya saja.

Sering terjadi pada sebuah vps yang digunakan untuk menjalankan robot trading, berjalan pula program-program lain pada saat yang bersamaan seperti browser (chrome, edge, internet explorer, mozill firefox), anti virus, software pengolah data dll yang sebenarnya tidak ada kaitannya dengan trading forex. Tentunya program-program ini akan sangat menambah beban kerja ram dan cpu, padahal vps memiliki kapasitas yang terbatas. Jadi, pastikan Anda hanya menjalankan program trading Anda saja pada vps trading yang Anda pergunakan atau pastikan program yang tidak mendukung trading dalam kondisi dimatikan (tidak running) untuk menurunkan kerja ram dan cpu.

2. Menjalankan platform trading yang terlalu berat dan atau terlalu banyak.

Hindari menjalankan autorun program yang terlalu banyak.

Menjalankan autorun program platform trading metatrader Anda bisa merupakan langkah cepat untuk menjalankan platform trading sesaat setelah vps mengalami rebooting. Namun hal tersebut bisa menjadi pisau bermata dua, apabila program yang disetting terlalu banyak, akhirnya vps mengalami stuck pada saat booting karena ternyata beban membuka program yang melebihi kemampuan. Jadi, pastikan autorun yang Anda jalankan cukup ringan secara total, maksimal disarankan 50% dari kemampuan atau spesifikasi ram atau cpu Anda.

Semakin banyak pair yang dijalankan, butuh semakin besar memory dan cpu.

Faktanya, metatrader mengolah data chart dan pair dalam timeframe yang anda gunakan dengan melakukan koneksi ke server broker forex yang Anda gunakan. Proses ini dinamis tergantung fluktuasi pasar, semkain banyak pair yang dijalankan, semakin kecil timeframe yang dipergunakan dan semakin besar fluktuasi pasar forex yang terjadi, beban kerja vps forex Anda akan semakin besar.

Hindari penggunaan indikator di vps forex.

Indikator metatrader juga merupakan kumpulan instruksi yang dijalankan pada chart, semakin rumit instruksi yang dijalankan, juga akan berdampak pada beban kerja vps yang meningkat, apabila robot trading Anda berjalan tidak membutuhkan indikator wajib, pastikan Anda tidak menjalankan indikator apapun pada vps forex Anda.

Kesimpulan: Hal ini paling sering terjadi pada vps forex, dimana Anda menjalankan robot trading live atau backtest pada vps yang memiliki kapasitas tidak bisa mengcover. Anda bisa pastikan apakah kegiatan robot trading Anda terlalu berat atau terlalu banyak platform trading yang berjalan melalui task manager. Di dalam task manager adalah real atau fakta yang terjadi pada vps trading yang sedang Anda pergunakan, jika disana menunjukan pemakaian yang besar (overload), Anda tidak bisa menyangkal bahwa pemakaian Anda besar.

Lakukan pengurangan beban kerja dengan menutup beberapa pair trading atau metatrader yang dijalankan atau Anda bisa melakukan upgrade paket atau kapasitas vps forex Anda kepada provider server yang Anda gunakan. Provider server terpercaya & terbaik bisa memberikan fleksibilitas upgrade layanan untuk menyesuaikan kebutuhan Anda.

Semoga bermanfaat.

Begini seharusnya robot trading yang bukan tipu-tipu

robot trading tipu tipu

Maraknya bisnis robot trading yang berujung SCAM di Indonesia membuat kami berniat untuk memberikan tambahan informasi dan wawasan dari kaca mata kami mengenai trading forex menggunakan robot atau expert advisor.

Munculnya robot trading Fahrenheit, DNA Pro, ATG, NET89, Mark AI, Viralblast dalam beberapa tahun belakangan ini telah menarikan jutaan member untuk bergabung. Semua jenis robot trading di atas beroperasi dengan skema MLM, dan member kebanyakan tidak mengetahui robot forex dijalankan dimana, semuanya dilakukan oleh sistem, dimana member cukup deposit dan mengamati keuntungan demi keuntungan. Namun pada akhir sebagian besar telah SCAM, member kesulitan untuk withdrawal sampai saat ini.

Apa dan bagaimana seharusnya robot trading yang tidak SCAM?

Bisnis forex menggunakan robot trading pada prinsipnya tidak membuat pebisnis menjalankan bisnisnya murni SET n FORGET. Para trader yang menjalankan robot trading forex perlu tetap memonitor secara langsung dan bisa me-manage robot yang dijalankan. Diperlukan keahlian untuk melakukan konfigurasi, dan keahlian untuk menjalankan server yang dipergunakan sebagai pengganti PC/Laptop untuk running robot forex yang dimiliki.

Berikut ini adalah poin-poin yang harus diketahui dalam menjalankan bisnis robot trading forex.

1. Memerlukan broker forex.

Setiap bisnis trading baik manual maupun otomatis (robot trading) selalu membutuhkan broker forex sebagai jembatan untuk masuk ke pasar forex. Pemilihan broker ini sepenuhnya dibebaskan kepada si pelaku. Bisa dikatakan, robot forex yang terpercaya seharusnya bisa bebas dijalankan disemua broker forex yang Anda gunakan, tanpa kecuali.

2. Memiliki file robot forex ber-ekstensi .ext.

Pada umumnya robot forex yang beredar adalah robot forex platform Metatrader. Output hasil pemrograman robot forex dari programer adalah berupa file ber-ekstensi .ext. Pastikan Anda memiliki file robot forex yang akan Anda jalankan. Dan biasanya robot forex tersebut bisa Anda gunakan dalam backtesting pada platform Metatrader untuk melihat performa robot forex di masa lampau, sebelum akhirnya Anda menggunakannya pada live account.

3. Memiliki PC/Laptop atau server.

Setelah Anda memiliki broker forex dengan akun demo/live yang disediakan dan memiliki file robot forex dalam format .ext. Maka berikutnya, Anda bisa menjalankan robot forex tersebut pada platform Metatrader yang Anda install di PC/Laptop Anda. Anda bisa melakukan backtesting terlebih dahulu di PC Anda.

Robot forex biasanya akan dijalankan selama 24 jam nonstop agar bisa melakukan scanning market dan menentukan kapan akan melakukan transaksi dan menutup transaksi. Untuk menjalankan 24 jam nonstop ini, biasanya Anda akan menyewa server khusus (Windows) yang memiliki fungsi sama seperti PC/Laptop Windows Anda. Dimana Anda jalankan robot forex Anda pada server tersebut akan hidup terus 24 jam menggantikan fungsi PC/Laptop Anda.

4. Kontrol penuh pada robot trading Anda.

Robot trading yang sudah Anda jalankan akan bisa Anda kontrol penuh perjalanannya. Kapanpun Anda perlu matikan, Anda tinggal non aktifkan melalui Metatrader Anda.

Seperti yang mungkin Anda ketahui, bahwa robot trading SCAM di atas tidak memiliki seluruh poin di atas, mereka beroperasi dan mengunci pada beberapa jenis broker yang sudah mereka setting atau bekerjasama, Anda tidak bisa memilih sembarang broker atau memilih broker forex yang teregulasi Bappebti.

Anda juga tidak mendapatkan file asli robot dalam bentuk file berekstensi .ext, Anda tidak memerlukan server untuk mengaktifkan sendiri robot yang Anda sewa, dan Anda juga tidak memiliki kontrol penuh terhadap robot – robot tersebut.

Selain Empat Poin Di atas, pertimbangan apalagi yang seharusnya ada dalam sebuah robot trading forex?

Tentunya, menggunakan robot trading memiliki resiko tersendiri yang bisa terbilang lebih high risk, dibandingkan apabila Anda menjalani trading forex secara manual.

Namun beberapa orang beranggapan bahwa robot trading bisa lebih dipertimbangkan apabila memiliki unsur-unsur penting berikut ini:

1. Memiliki Money Management.

Money management merupakan kunci sukses dalam dunia trading, tidak terkecuali pada robot trading, Anda perlu memilih robot trading yang memiliki fasilitas Money Management yang bisa Anda atur sesuai dengan kemampuan Anda menerima resiko.

2. Dilengkapi dengan Stop Loss.

Stop loss juga merupakan syarat wajib yang harus ada pada robot trading sebagai satu-satunya cara untuk membatasi kerugian. Selain adanya stop loss biasanya Anda juga bisa mengatur trailling stop dan/atau take profit.

3. Dibuat oleh pihak yang terpercaya dan sering melakukan update keamanan program.

Sebuah program sudah seharusnya akan memerlukan update seiring dengan teknologi yang berkembang dalam rangka mengurangi bug dan mengoptimalkan kinerja. Hanya robot trading yang dibuat oleh pihak-pihak yang terpercaya saja yang biasanya sering melakukan update. Ini akan membuat bisnis Anda lebih nyaman.

Pada akhirnya bisnis robot trading SCAM akan terus bermunculan dengan versi dan strategi yang terbaru, mengingat dunia trading penuh dengan GIMMICK untuk cuan secara cepat. Sehingga Anda yang ingin terjun dalam dunia trading forex menggunakan robot, perlu mendalami dan meningkatkan pengetahuan Anda tentang resiko berbisnis robot trading. Semoga 4 poin utama dalam robot trading ditambah dengan 3 pertimbangkan khusus diatas dalam memilih robot trading bisa memberikan panduan kepada Anda untuk tetap benar dalam menjalani bisnis robot trading dan bisa meminimalkan resiko.

Jangan lupa untuk selalu melakukan riset, backtesting dan me-manage resiko sesuai dengan batas resiko yang Anda mampu terima.

Ratusan Website Broker Forex Di Blokir Bappebti, Begini Solusinya!

Bappebti blokir website forex, begini solusinyaPer tahun 2021, Bappebti telah menindak tegas ratusan website broker-broker forex luar negeri yang beroperasi mencari pelanggan di Indonesia namun tidak memiliki ijin resmi sebagai broker di Indonesia. Melalui situs kominfo Anda bisa melihat seluruh daftar alamat domain yang telah masuk ke dalam blacklist kominfo dengan mendownload data blacklist trustPositif.

Apakah Dunia Trading Forex Menjadi Semakin Sulit Dengan Pemblokiran Ini?

Beberapa trader beranggapan demikian, karena sejak dulu broker forex luar negeri berkembang dan banyak digunakan oleh trader Indonesia, mulai dari broker dengan regulasi offshore seperti FBS, Exness sampai dengan broker dengan regulasi terbaik dari ASIC seperti IC Markets, Axitrader dan regulasi FCA seperti FXCM.

Dan beberapa tahun ke belakang, belum banyaknya alternatif broker forex dalam negeri yang memiliki fasilitas yang sama atau mendekati broker-broker luar tersebut di atas, baik kemudahan layanan/support, spread dan lain-lain. Broker forex dalam negeri beberapa tahun yang lalu cenderung memiliki spread tinggi, dan biaya yang tinggi. Alhasil, tidak mudah bagi trader untuk memutuskan berpindah ke broker dalam negeri.

Saat ini, pemerintah melalui badan pengawas Bappebti melakukan beberapa langkah pengawasan terhadap broker-broker forex luar negeri yang beroperasi di Indonesia, maupun yang menerima pendaftaran klien dari Indonesia. Aturan di Indonesia, mensyaratkan bahwa broker forex tersebut harus memiliki ijin operasi di Indonesia agar bisa beroperasi dan menerima pendaftaran trader Indonesia.

Sampai dengan saat ini, Bappebti telah melakukan blokir ribuan website broker forex sejak 5 tahun ke belakang melalui Kominfo. Sehingga website broker forex luar negeri yang tidak berijin di Indonesia sulit berpromosi karena website tidak bisa diakses oleh pengguna di Indonesia. Kondisi ini dipandang cukup membatasi gerak broker forex luar negeri. Walaupun langkah blokir ini biasa cukup mudah disolusikan oleh broker forex luar negeri dengan mengganti nama domain baru seperti yang sering dilakukan oleh broker-broker offshore agar klien dari Indonesia tetap bisa mengakses website mereka.

Solusi Blokir Website Forex

Langkah tidak bijak sebenarnya, apabila broker forex luar negeri mendapatkan banyak klien di Indonesia, namun tidak mendirikan kantor dan beroperasi di Indonesia dengan mendapatkan ijin dari regulasi. Win-win solution semoga bisa terjadi antara broker forex luar negeri yang sudah mendunia dengan lingkungan bisnis forex yang ada di Indonesia (regulator) sehingga bisnis trading forex di Indonesia bisa lebih berkembang lagi kedepannya. Mereka bisa beroperasi dan mengembangkan bisnis di Indonesia dengan tenang dan tidak kucing-kucingan, pajak bisa dibayarkan dengan azas keadilan yang baik (sesuai hukum dan undang-undang). Sehingga masyarakat trader di Indonesia bisa mendapatkan lingkungan trading forex yang bersih, minim tipu-tipu dan aman.

Apakah Ada Broker Forex Lokal Dengan Standard Global?

Saat ini ada lebih dari 500 daftar broker forex lokal di Indonesia yang tercatat sebagai perusahaan pialang berjangka, Anda bisa cek daftar mereka di link klik disini!

Namun, apabila ditelusuri dan direview dari berbagai forum forex trading Indonesia, hanya ada sedikit broker forex lokal yang menyediakan kemudahan dalam memberikan fasilitas trading forex seperti yang bisa disediakan broker forex luar negeri.

Menurut beberapa forum forex Indonesia, ada beberapa broker forex lokal Indonesia yang teregulasi Bappebti yang memiliki fasilitas trading forex kompetitif dan bersaing secara global, broker forex ini bisa Anda pertimbangkan sebagai solusi terbaik untuk trading forex menggantikan broker-broker forex luar negeri yang diblokir oleh regulasi di Indonesia.

OCTA.ID

Broker Octa.id mendapatkan ijin sebagai broker forex dengan nama Octa Investama Berjangka, broker ini berbeda dengan broker Octa FX, yang lebih dahulu ada dan merupakan broker offshore serta tidak memiliki ijin Bappebti.

Anda yang akan membuat akun trading menggunakan broker lokal Octa.id jangan salah mengakses website broker Octa FX karena baik Octa.id maupun Octa FX adalah 2 broker yang berbeda.

Untuk broker lokal Octa.id, official website bisa Anda cek di website berikut klik disini www.octa.id.

Berikut detail fasilitas trading di broker forex lokal Oct.id.

  1. Regulasi Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi) No. 0003/BAPPEBTI/SP-PN/04/2019
  2. Trading dengan sistem STP
  3. Bebas biaya SWAP
  4. 5 Price Feed
  5. Negative balance protection (Jaminan balance tidak akan menjadi negatif karena fluktuasi pasar)
  6. Minimum order 0.1 lot
  7. Leverage maksimal 1:500
  8. Tersedia normal/market kurs & fix rate kurs
  9. Deposit dengan bank transfer
  10. Lokasi server platform Jakarta
  11. Komisi trading 5USD/lot
  12. Tersedia rebate 5USD/lot
  13. Segregated Account di Bank BCA

MRG MEGA BERJANGKA

Adalah salah satu broker forex lokal alternatif, dimana bisa menjadi solusi selain Octa.id di atas. Apabila Anda trading dengan multi broker, maka MRG Mega Berjangka bisa menjadi alternatif sebagai broker yang kedua.

Untuk bergabung dengan MRG Mega Berjangka, Anda bisa join ke dalam komunitas trading terbesar di Indonesia, yaitu Traders Family. Komunitas trading Traders Family memberikan beberapa bantuan layanan trading melalui broker MRG Mega Berjangka. Disamping itu, komunitas Traders Family juga memberikan kesempatan kepada Anda untuk menjadi provider signal trading untuk mendapatkan tambahan penghasilan.

Join dengan komunitas Traders Family www.tradersfamily.co.id!

Dengan memilih broker forex lokal, tentunya Anda tidak perlu lagi mengalami kesulitan dalam mengakses website broker forex yang selalu mendapatkan eksekusi blokir dari kominfo, karena Bappebti melalui Kominfo akan selalu melakukan update daftar investasi dan layanan trading ‘ilegal’ setiap saat yang akan membuat Anda semakin lama trading semakin tidak nyaman.

Dengan menggunakan broker-broker forex lokal yang populer dan memiliki fasilitas yang sudah bersaing seperti 2 broker di atas, Anda akan mendapatkan fasilitas trading yang tidak kalah dari broker forex luar negeri. Deposit dan Withdrawal-pun jauh lebih aman dan mudah, karena broker-broker lokal tersebut memiliki kantor yang jelas di Indonesia, dan memiliki support atau bantuan yang cepat.

Semoga informasi di atas bisa menjadi solusi atas diblokirnya ratusan website broker forex di Indonesia.